Pertemuan Rutin Kader Ibu & Balita, Kader Lansia dan Sosialisasi Keluarga Sehat Desa Sekarpuro
Senin, 23 Mei 2022. Pertemuan rutin Kader Ibu & Balita serta Kader Lansia kembali dilaksanakan setelah terhenti karena pandemi. Acara tersebut dilaksanakan secara sederhana namun tak menyurutkan antusias para kader dan tamu undangan untuk mengikuti acara tersebut sampai selesai. Sambutan diberikan oleh Bapak Kepala Desa Sekarpuro, Bapak Sulirmanto. Beliau mengatakan banyak terimakasih kepada Ibu-ibu Kader atas peran serta terhadap pembangunan dan pelayanan kepada wargaDesa Sekarpuro.acara dilanjutkan dengan sosialisi Pendataan Keluarga Sehat (KS) yang akan dilaksanakan oleh Petugas Nakes (Tenaga Kesehatan) mulai tanggal 27 sampai 31 Mei 2022. Kerja sama warga tentu diharapkan kepada seluruh warga Desa Sekarpuro guna kelancaran kegiatan tersebut.